.:: Welcome To The MyBlog ::.

Senin, 01 Oktober 2012

Pengantar Teknologi Informasi


Istilah Teknologi Informasi mulai populer di akhir dekade 70-an. Pada masa sebelumnya lebih dikenal pengolahan data elektronik (PDE) atau electronic data processing (EDP).
Definisi Teknologi Informasi

  • Teknologi adalah pengembangan pada aplikasi dari alat, mesin material, dan proses yang menolong manusia menyelesaikan masalahnya.
  • Informasi adalah hasil pemrosesan, manipulasi dan pengorganisasian atau penataan dari sekelompok data yang mempunyai nilai pengetahuan bagi penggunanya.

Teknologi Informasi adalah segala bentuk teknologi yang diterapkan untuk memproses dan mengirimkan informasi dalam bentuk elektronis (lucas, 2000)
Contoh Teknologi Informasi
Mikrokomputer
Komputer Mainframe (komputer kerangka utama)
Pembaca Barcode
Perangkat Lunak Lembar Kerja (spreadsheet)
Perangkat Lunak Pemroses Transaksi
Peralatan Komunikasi dan Jaringan
Teknologi Informasi telah menjadi fasilitator utama bagi kegiatan-kegiatan bisnis, manajemen organisasi, dll. Contoh: pengambilan uang di ATM (Anjungan Tunai Mandiri), transaksi melalui internet (e-commerce) atau perdagangan elektronik, transfer uang melalui fasilitas e-banking yang dapat dilakukan dari rumah, dll.
Definisi Komputer
Komputer merupakan suatu perangkat elektronika yang dapat menerima dan mengolah data menjadi informasi, menjalankan program yang tersimpan dalam memory, serta dapat bekerja.
Perangkat Keras Komputer
Terdiri atas tiga komponen utama
Processor, merupakan bagian dari perangkat keras komputer yang melakukan pemrosesan aritmatika dan logika serta pengendalian operasi komputer secara keseluruhan. Processor terdiri atas dua bagian utama, yaitu ALU (Arithmetic Logic Unit) dan Control Unit.
Memory, berdasarkan fungsinya dibagi menjadi dua yaitu
a. Primary Memory, dipergunakan untuk menyimpan data dan instrusksi dari program yang sedang dijalankan. Biasa juga disebut sebagai RAM. Karakteristik dari memori primer adalah:
-Volatil (informasi ada selama komputer bekerja. Ketika komputer dipadamkan, informasi yang disimpannya juga hilang)

  • Kecepatan tinggi
  • akses random (acak)

b. Secondary Memory, dipergunakan untuk menyimpan data atau program biner secara permanen. Karakteristik dari memori sekunder adalah

  • non volatil atau persisten
  • kecepatan relatif rendah (dibandingkan memori primer)
  • akses random atau sekuensial

Contoh memory sekunder: floppy, hardisk, CD ROM, magnetic tape, optical disk, dll. Dari seluruh contoh tersebut, yang memiliki mekanisme akses sekuensial adalah magnetic tape.

3. Input-Output Device, merupakan bagian yang berfungsi sebagai penghubung antara komputer dengan lingkungan di luarnya. dapat dibagi menjadi dua kelompok, yaitu

  • Input Device (Piranti Masukan), berfungsi sebagai media computer untuk menerima masukan dari luar. Bebrapa contoh piranti masukan: Keyboard, mouse, touch screen, scanner, camera, modem, network card, dll.
  • Output Device (Piranti Keluaran), berfungsi sebagai media computer untuk memberikan keluaran. Bebrapa contoh piranti keluaran: monitor, printer, scanner, touch screen, speaker, plotter, modem, network card, dll.
SUMBER

0 komentar:

Posting Komentar